Kue Barongko atau yang terkenal dengan sebutan nama kue bugis ini adalah salah satu kue basah tradisional dari daerah Sulawesi Selatan khususnya daerah Bugis Makassar. terbuat dari santan, gula, telur dan irisan pisang kepok menjadi ciri khas dari kue barongko bugis. rasanya yang enak dengan tekstur yang lembut membuat kue barongko makassar banyak disukai oleh banyak orang. dari anak kecil, para remaja, orang dewasa dan orang tua.
Bahan :
Pisang kepok 1 sisir ( kira-kira 12 buah )
Telur 1 butir
Gula pasir 50 gram
Garam 1/4 sendok teh
Santan 100 mili liter
Daun pisang secukupnya
Cara Membuat :
Langkah awal potong-potong buah pisang, buang bagian tengah yang berwarna hitam.
Selanjutnya lumatkan pisang atau bisa langsung diblender lalu dicampur dengan santan, gula dan garam.
Setelah itu masukkan telur yang sudah dikocok lepas, aduk hingga rata.
Ambil 2 lembar dayn pisang, lalu beri 2 sendok sayur adonan kue. bungkus bentuk tum. lalukan terus hingga semua adonan habis.
Terakhir kukus kurang lebih selama 25 menit hingga matang. Dinginkan sebentar, lalu masukkan ke dalam kulkas hingga saat akan disajikan agar lebih enak.
2.) Gado - Gado
Gado-gado adalah salah satu makanan yang berasal dari betawi yang berupa sayur - sayuran yang direbus dan dicampur jadi satu, dengan bumbu kacang atau saus dari kacang tanah dan yang dihaluskan disertai irisan telur dan pada umumnya banyak yang menambahkan kentang rebus yang sudah dihaluskan untuk saus gado gado kentang rebus dimasak bersamaan dengan bumbu kacang kemudian di atasnya ditaburi bawang goreng Sedikit emping goreng atau kerupuk (ada juga yang memakai kerupuk udang) juga ditambahkan.
Gado-gado dapat dimakan begitu saja seperti salad dengan bumbu/saus kacang, tetapi juga dapat dimakan beserta nasi putih putih atau kadang-kadang juga disajikan dengan lontong.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar