1.) Nori
Nori yaitu sejenis rumput laut yang dikeringkan dan bentuknya seperti lembaran kertas berwarna hijau. Nori memiliki nama lain yaitu, Porphyra pseudolinearis Ueda atau disebut juga Iwanori. Nori digunakan sebagai bahan penyedap dan lauk pauk bagi masyarakat jepang. Ada 5 macam jenis Nori : Yakinori, Ajitsukenori atau Okazunori, Mominori, Kizaminori. Aonori.
2.) Konbu
Hampir sama dengan Nori, Konbu berasal dari rumput laut atau ganggang laut dari jenis Laminaria Japonica. Tidak hanya di jepang, konbu juga sangat populer di negara Korea maupun China, bahkan sekarang ada pula negara Eropa yang menggunakan konbu sebagai bahan penyedap makanan. Di Jepang konbu digunakan sebagai makanan olahan (salah satunya adalah dashi. dan sebagai lauk pauk. Konbu yang baik berukuran 1-2 meter, Konbu diperkaya akan serat, yodium, kalsium dan zat besi. serta berfungsi untuk menurunkan tekanan darah tinggi dan mencegah sakit diabetes. Macam-macam Konbu : Shio Konbu, Konbu Tsukudani, Nishin No Konbu Maki.
3.) Shoyu
Shoyu disebut juga shoya sauce atau kecap Jepang. Kecap ini merupakan hasil fermentasi kedelai. Berbentuk cair dengan warna cokelat tua. Aromanya seperti kecap dengan rasa gurih kedelai. Kecap ini ada dua jenis yang encer dan yang pekat. Kecap ini biasa dipakai untuk memasak masakan Jepang. Seperti sukiyaki, yakiniku atau sebagai saus perendam tetapi tidak lazim untuk saus pencelup. Karena saus pencelup ada jenis yang berbeda. Dijual dalam kemasan botol dan banyak dijual di pasar swalayan atau toko bahan makanan Jepang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar